75 Pantun Jodoh Lucu, Singkat, Romantis, dan Bikin Ngakak

Pantun Jodoh – Meskipun jodoh adalah rahasia Tuhan, namun setiap orang pasti penasaran siapa jodoh mereka sebenarnya. Jika kamu sedang memiliki pasangan, tentu juga bertanya-tanya apakah pasangan yang saat ini adalah jodoh seumur hidup atau hanya sekedar mampir dalam kehidupan saja.

Kata orang, kalau jodoh pasti akan bertemu. Namun tentunya pernyataan ini tidak sebanding dengan pendapat bahwa jodoh harus diperjuangkan. Jadi intinya, kamu harus memperjuangkan pasanganmu yang sekarang jika memang benar-benar ingin berjodoh dan hidup sehidup semati.

Sebenarnya jodoh memiliki arti yang begitu luas, bukan berarti yang jomblo tidak memiliki jodoh. Tentu saja anggapan ini salah meskipun masih banyak orang yang berpikiran serupa pada hal tersebut. Karena posisi seperti ini hanya mempermasalahkan tentang waktu saja.

Contoh Pantun Perjodohan Romantis

contoh pantun jodoh
contoh pantun jodoh

Berikut ini adalah contoh dari pantun jodoh yang mungkin menjawab pertanyaan kamu kenapa jodoh tidak segera datang. Terlebih jika sudah menyandang status jomblo selama beberapa tahun sehingga sudah seharusnya mencari pasangan.

Namun bagi sebagian besar orang, mereka pun tentunya akan merasa kesepian ketika tidak memiliki pasangan dalam hidupnya. Maka dari itu, perjuangkanlah orang yang kamu cintai saat ini agar bisa berjodoh bersama.

1. Makan soto, sayurnya lodoh
Karena dicampur salak pondoh
Status jomblo tak berarti bodoh
Hanya belum ketemu jodoh.

2. Rajin belajar biar tak bodoh
Juara satu rasanya heboh
Bila kita tiada berjodoh
Pasti jiwaku terasa roboh.

3. Salak pondoh dibuat jamu
Baik diminum di hari Minggu
Kalau jodoh pasti bertemu
Tapi sampai kapan menunggu?

4. Layang-layang dibawa pedati
Jatuh ke telaga di atas peti
Cari pasangan yang baik hati
Cinta dijaga sampai mati.

5. Patah dahan kita sambungkan
Patah akar harus disatukan
Kepada Tuhan aku mohonkan
Agar cepat kita dijodohkan.

6. Kalau merendam biji selasih
Mari minum dalam cawan
Sudah jodoh bertemu kasih
Laksana paku lekat di papan.

7. Kotak amal di goyang-goyang
Aku diramal jodohnya sama abang.

8. Marcopolo naik apollo
Sambil membawa salak pondoh
Duhai dikau yang masih jomblo
Akankah kita bisa berjodoh.

9. Sambal balado enak dimakan
Cuci piring di bawah jembatan
Entah jodoh atau pun bukan
Mari awali dengan persahabatan.

10. Jadi menteri tak boleh bodoh
Kalau bodoh cenderung ceroboh
Moga hari ini kudapat jodoh
Biar hari-hariku semakin heboh.

11. Kopi susu rasanya nikmat
Bertemu tentara haruslah hormat
Kasih sayangku bukan sesaat
Selalu ada sampai kiamat.

12. Batang berbuku dipanjat kera
Cinta suciku seluas samudera.

13. Bikin atap dari lontar
Kamu menatap, hatiku bergetar.

14. Tanah ladang pasti gembur
Karena disiram air sumur
Kasih sayangmu semakin subur
Laksana benih yang ditabur.

15. Ibu bapak jadi petani
Pergi ke tegalan tak jemu-jemu
Sungguh bahagia hati ini
Bila di pelaminan denganmu.

16. Nonton sendiri film Dilan
Dipanggil ibu meminta koran
Baru sehari kita kenalan
Tapi melamarmu sudah tak sabaran.

17. Toko besar jualan tinta
Tinta putih dalam kereta
Yang ku punya hanyalah cinta
Cinta sejati ibarat permata.

18. Pergi ke gunung di pagi hari
Untuk menangkap burung merpati
Tak perlu jauh cinta dicari
Karena ku punya cinta sejati.

19. Datang ke pasar bawa kuali
Dibeli tujuh sama Pak bupati
Saat berjumpa pertama kali
Hasrat kawin mekar di hati.

20. Ada gula ada semut
Semut mati di dalam perut
Aku melamar, tolong disambut
Jangan sampai layu mengkerut.

21. Satu tambah satu sama dengan dua
Aku sama kamu cinta sampai tua.

22. Indah langit warnanya biru
Terik siang sudah berlalu
Bila punya kekasih baru
Ingin langsung ke penghulu.

23. Anak kera ditangkap tentara
Tak terkira cintaku membara.

24. Pergi ke desa mengukur suhu
Sambil berdiri lihat melati
Aku ingin engkau yang tahu
Cintaku suci sampailah mati.

25. Banyak orang naik pelana
Beli pewangi ruangan tamu
Sungguh indah penuh pesona
Warna pelangi di matamu.

26. Mama berpikir mencari taktik
Agar menang melawan intrik
Bila pelangi bisa kupetik
Kujadikan mas kawin tercantik.

27. Daging ayam dibuat gulai
Buat makan di sore nanti
Hanya dirimu paling bernilai
Takkan pernah bisa terganti.

28. Dua kaki dipegang tangan
Melihat bintang sungguh menawan
Walau asmara banyak rintangan
Ku rawat cinta dengan kesetiaan.

29. Masak sagu di atas tungku
Rasanya pahit ditambah jamu
Jangan ragu jadi pasanganku
Aku pasti setia padamu.

30. Jalan kota banyak tiangnya
Bawa kuda mesti bertiga
Kuberikan cinta seutuhnya
Seluruh jiwa dan raga.

31. Daun randu terbelit benalu
Jauh merindu, ketemu malu.

32. Jemur dulu baju piyama
Buat dipakai di malam selasa
Tidur makan kita bersama
Hidup sendiri aku tak bisa.

33. Buah duku dimakan tekukur
Bijinya merah jatuh tercebur
Dalam cintaku tidak terukur
Mekar indah begitu subur.

34. Putih melayang si burung nuri
Pergi terbang di pohon kenari
Kasih sayangku amatlah murni
Seperti embun di pagi hari.

35. Jalan berliku terlihat semu
Cinta suciku hanya untukmu.

36. Masuk debu pedihlah mata
Pergi ke desa naik kereta
Menatap kamu makin cinta
Apakah pernikahan kan jadi nyata?

37. Ke bandara membawa kamper
Pergi berlibur membeli koper
Rela berkorban seperti bemper
Hati ini pun menjadi baper.

38. Makan abon dari daging sapi
I was born to make you happy.

39. Tujuh tentara bawa senjata
Senjata hebat membuat bangga
Kamu suka, aku pun cinta
Mari membangun rumah tangga.

40. Jalan-jalan depan gapura
Atas gapura ada bendera
Entah mengapa hatiku membara
Mungkin terbakar panah asmara.

41. Pelangi datang setelah hujan
Mentari terbang untuk bersinar
Jika datang insan pujaan
Hati senang berbinar-binar.

42. Ikan hiu, ikan lele
Wajahmu kayak bule.

43. Minum jamu si Abang Farhat
Agar kenangan kembali teringat
Cintaku padamu tiada terlihat
Tapi terasa begitu hangat.

44. Ikan hiu bawa koper
I love you forever.

45. Buah mengkudu berdaun selasih
Tumbuh tinggi di pohon jati
Janganlah ragu, percaya kasih
Cintaku ini cinta sejati.

46. Pita merah jatuh di jalan
Tinggal satu di dalam rantang
Cintaku indah bagai rembulan
Dipagari dengan bintang gemintang.

47. Burung perkutut dikurung Sinta
Kuda dijerat meronta-ronta
Aku berlutut untuk meminta
Moga bersedia engkau menikah.

48. Obat kuat sungguh berkhasiat
Dibelinya karena dapat wasiat
Cintaku kuat dan paling dahsyat
Selalu suci dan menjauhi maksiat.

49. Buah kedongdong jatuh di jalanan
Boleh dong kita ke pelaminan.

50. Jalan sendiri membawa parang
Parang didapat dari Kualanamu
Sinar mentari memang sangat terang
Tapi tak seterang cintaku padamu.

51. Ada gula ada semut
Kamu mempesona berwajah imut.

52. Senja semu di arah barat
Kucinta kamu tanpa syarat.

53. Bawa peti ke tengah kota
Petinya dijual buat berbisnis
Bila hati sudah jatuh cinta
Kopi pahit terasa manis.

54. Naik kereta bawa peniti
Berangkat senja rasanya sepi
Bila cinta mekar di hati
Siang malam terbawa mimpi.

55. Dari jauh terlihat semu
Datang dekat mencari paman
Izinkan aku melamarmu
Cintaku indah sepanjang zaman.

56. Jalan ke sungai ada pancoran
Adik datang bawa asinan
Sudah lima kita pacaran
Mari resmikan ke pelaminan.

57. Bunga kamboja dibungkus tali
Bunga dibeli di pasar jati
Cinta ini bukanlah cinta terbeli
Karena muncul di dasar hati.

58. Bunga wangi bernama selasih
Tumbuh liar di pinggir kali
Saat dirimu curahkan kasih
Hidup yang hampa gairah kembali.

59. Jalan-jalan pakai lamborgini
Dipakainya sambil berlari
Cobalah tatap mataku ini
Hanya engkau yang aku cari.

60. Kualanamu ada bandara
Depan bandara ada tentara
Kala dirimu berikan asmara
Hidupku berwarna penuh aura.

61. Cumi-cumi dicampur dawet
Take me to your heart.

62. Air di kolam tidak higienis
Punya aura yang sangat mistis
Meski hitam, senyumnya manis
Paling pintar berkata romantis.

63. Pinggir sungai banyak sampah
Airnya jatuh ke tanah rendah
Kasih sayang semakin berlimpah
Buat hidupku menjadi indah.

64. Main gitar, petiklah senar
Matamu berbinar, hatiku bersinar.

65. Malam-malam mengecat pernis
Di depan rumah bermain tenis
Hitam-hitam senyumnya manis
Orangnya ramah, sangat humanis.

66. Para siswa duduk di bangku
Sembari makan kue yang enak
Jika bersedia nikah denganku
Akan kubuatkan selusin anak.

67. Buat apa naik unta
Kalau enggak sampai ke Mekkah
Buat apa nyatain cinta
Kalau enggak pingin menikah.

68. Baju putih dikira permadani
Jemur dulu buat para tamu
Seribu langkah rela kujalani
Asalkan selalu bersama kamu.

69. Kain baitk, kain lurik
Polanya cantik seperti wajik
Setiap kali dikau melirik
Jiwaku terpantik makin enerjik.

70. Bawa tinda di dalam peti
Bapak Bupati membeli lemari
Ada cinta di dalam hati
Cinta sejati berseri-seri.

71. Burung perkutut tidak bersuara
Burung beo pandai bicara
Kemana cintaku harus bermuara
Pada dirimu kurajut asmara.

72. Mata ngantuk tandanya malam
Minum susu dicampur madu
Dari lubuk hatiku yang dalam
Aku terjatuh cinta pada dirimu.

73. Ikan hiu makan kubis
I love you nggak habis-habis.

74. Salju mendera di seberang kota
Ibu berduet dengan Bang Roma
Cintaku bukan sembarang cinta
Cintaku awet dan tahan lama.

75. Beli gitar di kota Maluku
Gitar papan berbahan kayu
Bibir bergetar terasa kaku
Saat ucapkan I love you.


Itulah tadi contoh pantun jodoh yang bisa menjadi gambaran apa jodoh itu sebenarnya. Artinya pun sangatlah luas jadi jangan pernah menganggap bahwa orang yang tidak memiliki pasangan sama saja dengan tidak mempunyai jodoh dalam kehidupannya.

Jika kamu sedang merasakan hal yang serupa, perbaikilah diri terlebih dahulu. Untuk selanjutnya, jangan jadikan umur menikah di lingkungan sekitar sebagai patokan karena kesiapan masing-masing orang tentunya berbeda.

Leave a Comment